Home » » Software yang bisa menditeksi apakah anda seorang blogger yang stres?

Software yang bisa menditeksi apakah anda seorang blogger yang stres?

Entah sudah berapa banyak bloggers (itu loh yang nulis blog seperti kami ini) di dunia ini dan sebagian menulis untuk berbagi ilmu dan sebagian lagi mungkin untuk melampiaskan unek-unek biar mengurangi stres. :-)

Peneliti dari Ben-Gurion University of the Negev, Beer-Sheva, Israel sedang mengembangkan sebuah software yang dapat menditeksi blogger yang stres melalui tulisan yang dibuat di blog mereka.


Software ini akan bisa menentukan tingkat stres seseorang yang kemudian dapat menyimpulkan apakah si blogger perlu perawatan nantinya. :D

Tujuan utama dari aplikasi ini untuk menganalisa tingkat depresi seseorang yang mungkin punya kecenderungan untuk melakukan bunuh diri dan semoga dengan bantuan aplikasi ini bisa menghindari masalah tersebut.

Software bukan hanya akan menganalisa tulisan/ kalimat tetapi juga hal lain yang terdapat di dalam tulisan seperti emoticons yang digunakan serta warna pada tulisan yang digunakan.


Software ini sendiri sudah di tes dengan cara memindai sekitar 300.000 blog yang menggunakan bahasa Inggris dan hasilnya ternyata cukup akurat dimana dari hasil yang ada, 78% psikolog setuju dengan apa yang dikatakan oleh si software tersebut.

Wah, semoga saja, software ini tidak memindai Otakku dan memberikan hasil bahwa kami adalah salah satu blogger yang stres. :D

Sumber berita
Are Your Texts Depressed? The Computer Knows, Maybe
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Please Coment my Blog

Comment Via Facebook

Download

Download youtube Video
 
Support : Creating Website | Johny Template | Maskolis | Johny Portal | Johny Magazine | Johny News | Johny Demosite
Copyright © 2011.
.:: IT HOME SOLUTION ::.
- All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger