Analis memperkirakan pendapatan Apple bakal melampaui IBM dan HP dalam dua tahun ke depan. Dengan syarat, pertumbuhan bisnis Apple bisa tetap dipertahankan meningkat di atas 50 persen setiap tahun.
"Apple akan menjadi lebih besar dari IBM pada tahun depan dan dari HP untuk tahun berikutnya," kata CEO Forrester Research Inc. George Colony, Jumat (25/3/2011). Tahun lalu, Apple Inc. mencatatkan peningkatan penjualan sebesar 52 persen dan diperkirakan akan tumbuh menjadi 200 miliar dollar AS dalam dua tahun.
Tahun lalu, HP meraih pendapatan 126 miliar dollar AS, sedangkan pendapatan IBM sebesar 99,9 miliar dollar AS. Untuk kapitalisasi pasar, Apple Inc. kini sudah berada di posisi nomor satu.
Pendorong utama pertumbuhan bisnsi Apple tidak hanya.dari produk-pruduk inovatifnya seperti tablet iPad dan smartphone iPhone, namun juga dari penjualan aplikasi yang semakin populer. Sampai saat ini, Apple telah menjual hampir 15 juta unit iPad di tahun pertama sejak peluncurannya dan menjual lebih dari 90 juta unit iPhone untuk tahun keempat.
Keunggulan produk Apple yang menawarkan aplikasi melimpah dan menarik untuk permainan dan untuk mendukung pekerjaan profesional membuat gadget ini terus dilirik.(Kontan/Rizki Caturini)
sumber : kompas tekno
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Please Coment my Blog